MANGGIS BONEK CLUB
SALAM SATOE NYALI . . . WANI

Senin, 23 April 2012

Arifin Panigoro Kecewa LPIS

Sebagai pemrakarsa konsorsium IPL, Arifin Panigoro mengaku kecewa dengan kinerja PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) sebagai pengelola kompetisi IPL. Ungkapan tersebut dismapaikan di sela-sela menyaksikan pertandingan Persema kontra Persebaya di Stadion Gajayana, Kota Malang, Minggu (22/04/2012).
Ia kecewa lantaran masih sering terjadi kekacauan jadwal pelaksanaan kompetisi. Selain itu, juga banyak keluhan mengenai kinerja wasit yang memimpin pertandingan di IPL. “Saya memang cukup kecewa dengan kinerja LPIS," kata Arifin di Stadion
Gajayana, Kota Malang.

Kendati kecewa, namun arifin memaklumi kinerja PT LPIS. Sebab, mengingat kondisi persepakbolaan saat ini, menurutnya LPIS juga mempunyai keterbatasan dalam menyelenggarakan kompetisi. Pengausaha asal Gorontalo ini juga memaklumi akibat konflik di tubuh PSSI yang hingga kini belum tuntas yang mengakibatkan banyak gaji pemain maupun dana untuk klub belum cair.

Menurut Arifin, banyaknya permsalahan gaji yang belum cair karena masih terjadi konflik di PSSI, sehingga wajar jika pihak sponsor belum mau mencairkan dana karena PSSI bingung bertengkar dengan pihak lain. "Kalau bertengkar kita memang jagonya,” ujarnya.

Arifin menambahkan, alasannya memaklumi kinerja PT LPIS karena kepengurusan PSSI saat ini masih satu tahun sehingga butuh waktu untuk menyelenggarakan liga prosefional. Karenanya, Ia berharap satu sampai dua tahun ke depan semua bisa terselesaikan sehingga tidak ada lagi persoalan.

Ia sendiri mengaku ingin secepatnya menyelesaikan konflik, apalagi saat ini FIFA sudah turun tangan dan memberikan waktu PSSI untuk menyelesaikan semua persoalan hingga akhir tahun. Untuk itu, Arifin berharap agar dualisme kompetisi yang terjadi di Indonesia bisa segera terselesaikan. "Kita ingin semua beres, karena kalau tak selesai, liga juga tak akan berjalan dengan baik,” kata Arifin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar